Terus Bertambah, Total 923 Pasien Bebas dari Covid-19

Jubir GTPP Covid-19 Kalsel, Muslim, menyampaikan perkembangan kasus Covid-19, Banjarbaru, Sabtu (4/7/2020).

Pasien Covid-19 di Kalimantan Selatan yang dinyatakan sembuh terus bertambah. Dari total 3.520 kasus yang terjadi hingga saat ini, tercatat 923 orang atau 26,22 persen dari total kasus telah bebas dari paparan Covid-19.

Angka tersebut didapat setelah 33 pasien dikonfirmasi sembuh pada hari ini, dimana 24 pasien berasal dari perawatan rumah sakit dan 9 lainnya menjalani karantina khusus baik di provinsi maupun kabupaten/kota.

“Pada sore hari ini ada tambahan yang sembuh sebanyak 33 orang, 5 diantaranya berasal dari karantina khusus Ambulung dan ini adalah warga dari Banjarmasin sebanyak 2 orang, 3 dari Balangan. Kemudian, di karantina khusus HST ada 1 yang sembuh, kemudian dari Banjarbaru juga ada 1 dari karantina khusus, dan dikarantina khusus di Tanah Laut terdapat 2 yang dinyatakan sembuh,” ujar Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Muslim, Banjarbaru, Sabtu (4/7/2020).

Selain itu, dikatakan Muslim, 23 kasus sembuh lainnya merupakan pasien di RSUD Ansari Saleh yang berasal dari Banjarmasin 21 orang, kemudian 1 dari Barito Kuala dan 1 dari Kabupaten Banjar, serta 1 pasien dari RS Bhayangkara.

Sementara itu, 2.399 kasus masih menjalani perawatan dan total 198 pasien meninggal dunia.

“Penambahan-penambahan kasus baru terdapat beberapa daerah, 41 dari Banjarmasin, kemudian 26 dari Banjarbaru, 4 dari Tanah Bumbu, kemudian masing-masing 1 dari Kabupaten Banjar dan Balangan,” kata Muslim.

Melihat data sebaran Covid-19 di Banua, Muslim pun berharap masyarakat dapat meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan dalam mematuhi protokol kesehatan agar upaya yang dilakukan pemerintah dapat berjalan dengan baik.

“Di tempat-tempat publik, instanti-instansi baik pemerintah maupun swasta, maupun di tempat ibadah, tempat sosial dan budaya lainnya agar selalu menggunakan dan menjalankan dengan disiplin protokol kesehatan,” kata Muslim. GTPP Covid-19 Kalsel/MC Kalsel/AY

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan