Hasilkan Kerja Sama Produk, Gubernur Kalsel Dukung Pameran UKM Jateng Expo

Rapat Koordinasi terkait Pelaksanaan Pameran UKM Jateng Expo 2023.

Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor menyambut baik dan akan mendukung penuh penyelenggaraan pameran Usaha, Kecil dan Menengah (UKM) Jawa Tengah (Jateng) Expo di Duta Mall Banjarmasin pada 28 Juli 2023 mendatang.

Kepala Dinas Perindustrian Provinsi Kalsel, Mahyuni mengatakan, pihaknya bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan SKPD terkait melaksanakan rapat koordinasi untuk memastikan kelancaran pameran UKM Jateng Expo di Banjarmasin.

“Memang dari IKM kita tidak diikutsertakan dan hanya memfasilitasi 32 UKM Jateng dalam memasarkan produk unggulannya, seperti fashion, home decor dan kuliner,” kata Mahyuni, Banjarbaru, Rabu (5/7/2023).

Disampaikan Mahyuni, dari kegiatan UKM Jateng expo bisa menunjang para pelaku IKM, terutama di Kalsel untuk berkembang melalui kolaborasi dengan UKM di Jateng.

Dijelaskan Mahyuni, dalam event UKM Jateng expo nantinya akan digelar pula berbagai kegiatan menarik, seperti talkshow dan bussiness matching yang akan menghasilkan beberapa MoU, seperti kopi, sasirangan dan usaha lainnya.

“Sehingga pertemuan bisnis antara masing – masing pelaku usaha dapat berkomunikasi untuk menghasilkan kerja sama dari sisi bahan baku atau hasil produksi dalam memasarkan produknya bisa go internasional,” tutur Mahyuni.

Diutarakan Mahyuni, event di Banjarmasin akan membuka peluang pasar UKM Jateng yang lebih baik dan bisa meraih nilai penjualan yang lebih besar dari event yang sama di provinsi lainnya.

“Maka dari itu, event UKM Jateng expo dapat juga membuka akses pasar, kerjasama dan peluang berkembangnya IKM Kalsel,” kata Mahyuni. MC Kalsel/Ar

Mungkin Anda Menyukai