Jaring Atlet Panahan dan Sumpitan Untuk Wakili Kalsel di Fornas 2023

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel, Hermansyah mencoba olahraga tradisional sumpitan pada kegiatan Festival Olahraga Tradisional Panahan dan Sumpitan II Paman Birin Cup Tahun 2022 di lapangan SKB Mulawarman Banjarmasin. MC Kalsel/tgh

Sebanyak 120 atlet panahan tradisional dan 90 atlet sumpitan dari 9 Kabupaten/Kota se Kalsel, mengikuti Festival Olahraga Tradisional Panahan dan Sumpitan II Paman Birin Cup Tahun 2022 di lapangan SKB Mulawarman Banjarmasin.

Kegiatan festival tersebut untuk menjaring atlet panahan dan sumpitan Kalsel untuk mewakili Kalsel pada Fornas di Jawa Barat tahun 2023 mendatang.

“Jadi tujuan festival ini untuk menjaring atlet-atlet berbakat di bidang panahan tradisional dan sumpitan,” kata Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel, Hermansyah, Sabtu (8/10/2022).

Hermansyah berharap para atlet panahan dan sumpitan tradisional ini, mampu bersaing di Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) ke VII tahun mendatang di Provinsi Jawa Barat.

“Diadakannya festival sumpitan dan panahan ini sebagai bukti keinginan kita bersama, membudidayakan dan menyemarakkan olahraga tradisional agar di Fornas dapat meraih medali emas,” ucapnya.

Sementara itu, Sekretaris Persatuan Sumpitan Kalimantan Selatan (PSKS), Bhaktiansyah menambahkan, lomba sumpitan dibagi dua kategori yaitu kategori 25 meter untuk pria dan 20 meter untuk putri.

Kemudian kategori di lomba panahan akan dibagi dua, 70 meter untuk pria dan 60 meter untuk putri.

Ia bertekad olahraga sumpitan akan mengukir prestasi pada Fornas VII di Jabar nanti. 

“Komunitas sumpitan Kalsel punya angan-angan besar untuk menjadikan olahraga asli leluhur ini diakui secara nasional dan menjadi pusat olahraga sumpitan di tanah air,” katanya.

Kegiatan festival olahraga tradisional panahan dan sumpitan ini memperembunkan hadiah sebesar Rp50 juta. MC Kalsel/tgh

Mungkin Anda Menyukai