Dispora Kalsel Dorong Prestasi Atlet dan Pelatih Melalui Pelatihan Lifestyle

Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel mengadakan kegiatan pelatihan lifestyle (Gaya Hidup) bagi atlet dan pelatih di Banjarmasin, Senin (21/3/2022). MC Kalsel/tgh

Pemerintah Provinsi Kalimantam Selatan (Kalsel) melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel terus mendorong peningkatan atlet dan pelatih agar mampu meraih prestasi yang memuaskan di ajang Nasional dan Internasional.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dispora Kalsel, Hermansyah saat membuka kegiatan pelatihan lifestyle (Gaya Hidup) bagi atlet dan pelatih di Banjarmasin, Senin (21/3/2022).

Hermansyah mengatakan pelatihan tersebut digelar untuk menjaga prestasi atlet di Provinsi Kalsel melalui gaya hidup yang mereka jalani.

“Hal ini agar atlet dan pelatih dapat mencapai hasil yang maksimal guna menjaga prestasi atlet,” ujar Hermansyah.

Oleh karena itu, melalui pelatihan ini diharapkan para atlet dan pelatih dapat memiliki lima karakter yaitu kedisiplinan, kerja keras, sportivitas, optimisme dan teknik kerjasama yang bagus. Semua yang hadir akan mendapat pelatihan oleh narasumber dari Jakarta.

“Diharapkan nantinya para atlet dan pelatih memiliki lima karakter tadi agar nantinya mampu meraih prestasi yang membanggakan,” ungkapnya.

Selain itu, target pencapaian dari kegiatan ini untuk meningkatkan mutu atlet dan pelatih sehingga kemajuan olahraga di Kalsel semakin meningkat.

Untuk diketahui kegiatan tersebut diikuti atlet dan pelatih unggulan di 10 Cabang Olahraga dan kegiatan digelar selama tiga hari terhtung tanggal 21-23 Maret 2022. MC Kalsel/tgh

Mungkin Anda Menyukai