Susun RPJMD Transparan dan Partisipatif, Pemprov Kalsel Berupaya Wujudkan Kalsel Maju

Suasana Musrembang RPJMD Kalsel Tahun 2021-2026, Banjarbaru, Rabu (1/12/2021). MC Kalsel/tgh

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) telah menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026 secara transparan dan mempertimbangkan kebutuhan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) RPJMD Kalsel Tahun 2021-2026, di Gedung Idham Chalid Banjarbaru, Rabu (1/12/2021).

“RPJMD ini juga memuat target-target program yang realistis dan terukur, sehingga memudahkan pengendalian perencanaan, penguatan integrasi penganggaran dan pendanaan. Dirumuskan secara transparan dan partisipatif, membuka diri terhadap input, masukan dari seluruh elemen masyarakat dan pemangku kepentingan di Kalsel,” kata Sahbirin.

Strategi pembangunan daerah, lanjut Sahbirin, dilaksanakan dengan menggunakan pendekatan pembangunan inklusif, untuk memastikan bahwa proses pembangunan berkontribusi signifikan pada peningkatan dan pemerataan kesejahteraan masyarakat.

“Perlu adanya rangkaian strategis yang searah dan sejalan di tingkat kabupaten/kota. Kemudian, diikuti dengan upaya menyusun perencanaan yang sinergis dan kolaboratif, sehingga berdampak pada berkurangnya disparitas antar wilayah dan mempercepat akselerasi pembangunan daerah,” ucap Sahbirin.

Sementara itu, Kepala Bappeda Kalsel, Nurul Fajar Desira, menambahkan
dalam lima tahun ke depan, pembangunan Kalsel mengusung visi Kalsel Maju, yaitu Kalimantan Selatan Makmur Sejahtera dan Berkelanjutan.

Visi tersebut diwujudkan melalui lima misi pembangunan, yaitu membangun Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan berbudi pekerti luhur, mendorong pertumbuhan ekonomi yang merata, memperkuat sarana prasarana dasar dan perekonomian, memfokuskan tata kelola pemerintahan pada pelayanan publik, dan menjaga kelestarian lingkungan hidup dan memperkuat ketahanan bencana.

“Lima hal itu lah yang akan kita lakukan nanti kedepannya dalam memajukan Kalimantan Selatan,” kata Fajar. MC Kalsel/tgh

Mungkin Anda Menyukai