Pemko Banjarmasin Imbau Pelajar untuk Tidak Rayakan Valentine

Surat Edaran yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin terkait larangan perayaan valentine bagi para pelajar di kota Banjarmasin. MC Kalsel/Rns

Pemerintah Kota Banjarmasin melalui Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin mengimbau para pelajar untuk tidak merayakan valentine  yang jatuh tiap tanggal 14 Februari.

Kepala Disdik Banjarmasin, Totok Agus Daryanto, saat ditemui dikantornya, Jumat (14/2/2020) mengatakan imbauan tersebut sudah disampaikan melalui Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S), berdasarkan surat edaran yang dibuat pada tanggal 12 Februari 2020.

“Sudah kita edarkan surat tersebut ke sekolah-sekolah yang ada di kota Banjarmasin dan agar kiranya para murid dapat mengerti karena perayaan valentine bertentangan dengan norma agama, sosial dan budaya kita,” ujarnya

Totok menambahkan, mbauan tersebut bertujuan agar para guru bisa menjaga muridnya untuk tidak merayakan valentine, yang bisa saja mengganggu aktivitas belajar. MC Kalsel/Rns

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan