Keinginan menggunakan Gedung Olahraga (Gelora) Paman Birin untuk seremoni pembukaan Pekan Olahraga Nasional (Pomnas) XVIII 2023 Kalimantan Selatan belum bisa terealisasi.
Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kalsel, Hermansyah di Banjarmasin, Jumat (27/10/2023).
Hermansyah mengatakan, walaupun tidak bisa menggunakan Gelora Paman Birin, pihaknya sudah menyiapkan sejumlah alternatif agar penyelenggaraan kegiatan yang dijadwalkan 12-22 November 2023 dapat sukses.
“Awalnya Gelora Paman Birin dipersiapkan untuk pelaksanaan pembukaan Pomnas XVIII 2023. Namun hingga saat ini, masih dalam tahap proses pembangunan dan diperkirakan belum rampung hingga jadwal pembukaan even nasional antar mahasiswa tanah air tersebut,” kata Hermansyah.
Menurutnya, proses penyelesaiannya agak terkendala. “Situasi cuaca saat ini tidak menentu. Dampaknya, pengirim bahan bangunan yang akan digunakan tehambat dengan menggunakan kapal laut,” ujarnya.
Selain itu, kerangka bangunan semuanya dirakit di luar daerah, dan ini membutuhkan waktu pengiriman.
“Kami sudah melakukan koordinasi dengan pihak PUPR Kalsel dan menyatakan Gelora Paman Birin belum bisa rampung hingga pembukaan Pomnas nanti,” tuturnya.
Lain halnya rangka atap Lapangan Tenis Dahrama Praja, katanya, dibuat dan dirakit di Banjarmasin.
“Kalau cabor tenis Pomnas bisa menggunakan lapangan indoor Dharma Praja Banjarmasin,” ungkapnya.
Untuk itu, pihaknya akan segera melakukan pertemuan dengan Badan Pembina Olahraga Mahasiswa (Bapomi) Kalsel untuk menentukan tempat pembukaan Pomnas.
“Alternatifnya ada tiga lokasi yaitu Aula Rektorat ULM Banjarbaru, GOR Hasanudin HM Banjarmasin, dan Stadion 17 Mei Banjarmasin,” ujarnya.
Pada even olahraga nasional POMNAS ini diperkirakan tamu yang datang mencapai 3000 peserta yang berasal dari berbagai provinsi.
“Saya rasa tidak ada masalah soal pelaksanaan pembukaan,” pungkasnya. MC Kalsel/tgh