Pegiat Literasi Tingkat Internasional, Mochamad Ariyo Faridh Zidni, atau biasa disebut Kak Aio merasa kagum dengan fasilitas dan prasarana yang dimiliki oleh perpustakaan umum milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) dibawah Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalsel yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani KM 6,4.
Perasaan kagum tersebut disampaikan Kak Aio usai mengisi kegiatan mendongeng dalam rangka menyambut kunjungan ribuan peserta Kemah Bela Negara (KBN) Nasional 2023 di Dispersip Kalsel.
Menurutnya, perpustakaan daerah dibawah naungan Dispersip Kalsel ini merupakan salah satu perpustakaan terbaik yang pernah dia kunjungi.
“Karena saya juga seorang pustakawan, saya merasa kagum dengan perpustakaan umum Dispersip Kasel. Bagi saya Perpustakaan Palnam ini paling luas dan banyak gedungnya dibandingkan dengan perpustakaan daerah dari provinsi lain. Jadi masyarakat Kalsel harus berbangga punya perpustakaan daerah semegah ini,” katanya, Banjarmasin, Jumat (14/7/2023).
Pada kesempatan ini, Kak Aio juga menyampaikan dongeng tentang literasi, minat baca dan pengenalan perpustakaan kepada ribuan peserta KBN Nasional 2023.
“Kebetulan semua cerita yang saya sampaikan itu dari buku. Tentunya cerita yang disampaikan berkaitan dengan tema KBN, salah satunya adalah mencintai budaya sendiri,” tuturnya.
Dia pun menuturkan tidak ada kesulitan dalam menyampaikan dongeng kepada ribuan para peserta KBN, karena dongeng itu sendiri bisa dinikmati oleh semua usia.
“Bercerita inikan adalah salah satu keahlian hidup, apalagi di perpustakaan media yang paling tepat ya bercerita. Tentunya pilihan ceritanya berbeda sesuai dengan usia mereka, makanya saya banyak menyampaikan cerita yang merangsang keingintahuan mereka, teknik ceritanya seperti ngobrol biasa karena ini teknik yang cocok untuk anak remaja,” jelasnya. MC Kalsel/Jml