Ketua Umum PORGASI Kalsel Baru Diharapkan Membawa Kemajuan Olahraga Airsoft

Ketua Umum Porgasi Kolonel Inf Singgih Pambudi Arianto melantik pengurus Persatuan Olahraga Airsoft Seluruh Indonesia (PORGASI) Provinsi dan Kabupaten/kota se Kalimantan Selatan (Kalsel) di Banjarmasin, Rabu (21/12/2022). MC Kalsel/tgh

Ketua Umum Persatuan Olahraga Airsoft Seluruh Indonesia (PORGASI) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) M. Syaripuddin resmi dilantik dan dikukuhkan di Banjarmasin.

Pelantikan dan pengukuhan Ketua PORGASI Kalsel langsung dilakukan oleh Ketua Umum PORGASI, Kolonel INF. DR. (CAN) Singgih Prambudi Arianto dan disaksikan oleh Gubernur Kalsel diwakili oleh Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kalsel, Suparno, Taufik Arbain mewakili Ketua KORMI Kalsel dan Kabid Peningkatan Prestasi Dispora Kalsel, Heru Susmianto. 

Dalam sambutannya, Suparno mengatakan keberadaan organisasi PORGASI ini sangat strategis untuk kemajuan dunia olahraga airsoft di Kalsel.

“Hal tersebut terbukti, ketika para airsofter Kalsel beberapa waktu lalu, menjadi juara umum dalam Kejurnas II Airnesia Save Belida Fornas VI KORMI di Palembang,” kata Suparno, Rabu (21/12/2022) malam.

Disamping itu, Ia menuturkan, olahraga airsoft ini bisa dibilang olahraga bela negara, karena di dalam olahraga ini dibekali kejujuran dan sportifitas yang tinggi. 

“Artinya pemain sendirilah yang mengatakan dia kalah dan dia terkena peluru. Oleh karena itu, ada pepatah yang mengatakan, lebih baik kita kalah sebagai ksatria, daripada kita menang sebagai pecundang. Inilah gambaran yang tepat dari olahraga airsoft ini,” ucapnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua Umum Porgasi, Kolonel Inf Singgih Pambudi Arianto meminta PORGASI Kalsel untuk terus mengembangkan Porgasi di tanah air dan berperan sebagai bagian dari unsur komponen cadangan.

“Olahraga airsoft apabila dilihat dari segi pertahanan merupakan bentuk latihan masyarakat untuk membela bangsa dan negara. Karena olahraga ini melatih anggotanya untuk selalu siap, baik secara fisik maupun mental,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum Porgasi Kalsel yang baru dilantik, M Syarifuddin mengucapkan syukur dan terima kasih kepada seluruh jajaran PORGASI Kalsel yang terlah mempercayanya sebagai ketua PORGASI Kalsel. 

“Ini sebuah amanah yang sangat berat sebagai Ketua PORGASI Kalsel. Kami akan membuktikan dan membawa nama harum Kalsel di ajang nasional untuk olahraga Airsoft,” kata Syarifuddin.

Ia optimis dengan dukungan semua pihak PORGASI Kalsel akan maju dan berkembang baik sekarang maupun akan datang.

“Seluruh pengurus PORGASI harus taat dengan aturan dan ketentuan, karena ini menyangkut senjata air softgun, tidak boleh dimainkan di sembarang tempat,” pungkasnya. MC Kalsel/tgh

Mungkin Anda Menyukai