Kontingen Panjat Tebing Kalimantan Selatan (Kalsel) berhasil meraih peringkat ketiga pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Panjat Tebing Kelompok Umur, di Pasir Putih Water Sport Situbondo, Jawa Timur (Jatim).
Didalam ajang tersebut, kontingen Kalsel berhasil mengumpulkan 9 medali terdiri atas tiga emas, tiga perak dan tiga perunggu.
Adapun atlet yang menghasilkan medali emas yaitu M Ferza Fernanda Abdi di nomor Boulder Junior Perorangan Putra, kemudian Indah Tiara Azzahra mendapatkan dua emas di nomor Lead Youth D Putri dan speed klasik youth D Putir.
Kemudian atlet meraih perak yaitu Noor Arsyada, Muhammad Risky Fadilah dan Zaskia Al Zahra. Sedangkan perunggu yaitu Muhammad Rezky Azhar, Zaskia Al Zahra dan M Ferza Fernanda Abdi
Dikesempatannya, Kabid Binpres FPTI Provinsi Kalsel, Mukriyani bersyukur atas torehan prestasi ini.
“Alhamdulillah prestasi kita meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. Ini membuktikan atlet kita mampu bersaing dengan atlet daerah lain,” kata Mukriyani, Rabu (7/12/2022).
Oleh karena itu, ke depan pihaknya akan terus meningkat prestasi dengan memberikan latihan dan semangat bagi atlet, agar mampu meraih peringkat pertama di ajang nasional maupun internasional.
“Kami akan berusaha meningkatkan prestasi guna mengharumkan nama baik Kalsel,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua FPTI Kalsel, M Fitri Hernadi memberikan ucapan selamat kepada atlet panjat tebing yang telah meraih medali emas dan mampu menghasilkan prestasi di peringkat ketiga.
“Mudah-mudahan atlet kita bisa berprestasi, bahkan mampu juara umum di ajang nasional maupun internasional,” kata Fitri.
Pada Kejurnas KU di Jatim pada tahun 2022, juara umum diraih Jawa Timur dengan torehan 14 emas, 9 perak dan 5 perunggu, juara kedua DI Yogyakarta dengan torehan 5 emas, 4 perak dan 5 perunggu. MC Kalsel/tgh