Asah Kreativitas Bercerita Melalui Lomba Bakisah Bahasa Banjar

Penampilan salah satu peserta pada perlombaan bakisah bahasa banjar yang diadakan UPTD Taman Budaya Prov. Kalsel, Banjarmasin, Jumat (22/7/2022). MC Kalsel/usu.

Untuk mengasah kreativitas peserta didik di Kalimantan Selatan dalam bercerita, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Selatan melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan melaksanakan lomba bakisah bahasa banjar

Bakisah bahasa banjar merupakan salah satu seni bertutur cerita dari daerah Kalimantan Selatan dan telah ada sejak zaman dahulu yang biasa dilakukan oleh orang tua.

“Isi dari bakisah bakisah bahasa banjar ialah cerita rakyat yang diselipi pesan berupa nasehat untuk para pendengar,” kata Kepala (UPTD) Taman Budaya Provinsi Kalimantan, Suharyanti melalui kepala Seksi Dokumentasi dan Promosi, Nitta Aulia di Banjarmasin, Jumat (22/7/2022).

Untuk juri ada 3 orang yang berasal dari seniman yaitu Rudi Karno, Ali Syamsudin Arsi, dan May Hidayat. Dan untuk pemenang juara pertama yaitu Nida Ul Hasanah dari SMAN 7 Banjarmasin dengan judul cerita “Lok Sinaga”.

Lanjut Ia menerangkan, untuk penyerahan hadiah akan digabung saat perayaan Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan.

“Nantinya untuk penyerahan hadiah pemenang akan kami gabung menjadi satu dan diserahkan pada saat perayaan Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan,” pungkasnya. 

Kegiatan ini diikuti 15 peserta yang telah lolos dari babak penyisihan yang dilaksanakan secara online. MC Kalsel/usu

Mungkin Anda Menyukai