Ketua DPRD Kalsel Dorong Kontribusi Positif PII untuk Pembangunan

Ketua DPRD Kalsel, Supian HK usai menghadiri Pelantikan Pengurus Wilayah PII Kalsel Periode 2020-2022, di Banjarmasin, Rabu (26/5/2021). MC Kalsel/Ar

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Selatan mendorong Pelajar Islam Indonesia (PII) mampu memberikan kontribusi positif dalam pembangunan di Banua, dengan berbasis nilai-nilai agama.

“Jadi, PII itu harus mampu memberikan inovasi yang positif untuk kemajuan Indonesia, khususnya di Kalsel,” kata Ketua DPRD Kalsel, Supian HK usai menghadiri Pelantikan Pengurus Wilayah PII Kalsel Periode 2020-2022, di Banjarmasin, Rabu (26/5/2021).

Supian mengatakan, PII adalah menjadi ujung tombak untuk berinovasi ke arah yang lebih baik. Hadirnya PII sangat tepat untuk kesempurnaan pendidikan dan kebudayaan, sehingga dituntut mampu beradaptasi.

“Mudah-mudahan keberadaan PII di Kalsel bisa menjadi semakin baik. Sikap dan tindakan dalam berorganisasi maupun berkontribusi di masyarakat bisa dilakukan dengan cara-cara yang santun dan menunjukan keadaban seorang muslim,” ujar Supian.

Untuk menciptakan generasi yang lebih baik, Supian juga menekankan PII harus ikut bersama-sama dalam memerangi penyalahgunaan narkoba di Kalsel.

“Narkoba adalah musuh bersama, mari kita bersama-sama untuk memeranginya,” kata Supian. MC Kalsel/Ar

Mungkin Anda Menyukai