Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Selatan kembali mencetak wirausaha baru untuk kesekian kalinya. Kali ini melalui pelatihan di bidang Barista atau penyaji kopi.
Pelatihan ini diikuti oleh 25 peserta yang berasal dari Kabupaten/Kota se-Kalimantan Selatan dan akan mengikuti pelatihan selama tiga hari dari tanggal 6 hingga 8 April 2021 di salah satu hotel di Banjarmasin, Selasa (6/4/2021).
Penjabat Gubernur Kalimantan Selatan, Safrizal ZA turut hadir memberikan sambutan sekaligus membuka pelatihan tersebut.
Safrizal menyebutkan bahwa kegiatan seperti ini sebagai langkah dan dukungan pemerintah untuk menciptakan lapangan kerja.
“Kegiatan di sektor UMKM ini menciptakan enterpreneur baru, tentunya menciptakan lapangan kerja, sesuai RPJMD 2016-2021 Provinsi Kalimantan Selatan bagi Dinas Koperasi dan UKM yang memiliki target untuk menciptakan enterpreneur baru di bidang UMKM sebanyak 300,” ujar Safrizal.
Sementara pilihan sektor pelatihan kali ini, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Selatan, Gustafa Yandi menjelaskan terkait sektor tersebut sekaligus dengan capaian target menciptakan wirausaha baru hingga tahun ini.
“Kita punya target menciptakan wirausaha baru. Hingga saat ini sudah tercipta 245 wirausaha baru dan kali ini sektor Barista. Karena saat ini bermunculan kafe baru yang tentunya jadi peluang besar,” ujar Yandi. MC Kalsel/Fuz