Pengukuhan 28 Paskibraka Kota Banjarmasin

Prosesi pengukuhan Paskibraka Kota Banjarmasin, Jumat (14/8/2020. MC Kalsel/Rns

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, mengukuhkan 28 anggota Paskibraka Kota Banjarmasin yang telah diseleksi dari sejumlah sekolah di Kota Seribu Sungai.

Pada tahun ini, Pemko Banjarmasin tetap menggelar upacara Peringatan Ulang Tahun ke-75 Republik Indonesia dengan jumlah undangan terbatas. Anggota Paskibraka pun diwajibkan menggunakan APD lengkap ketika bertugas.

Salah seorang Paskibraka terpilih asal SMA Negeri 7 Banjarmasin, Adam, mengatakan bahwa Dia sangat bangga bisa mewakili sekolahnya, walaupun saat ini Kalsel tengah dilanda pandemi Covid-19.

“Saya merasa bangga bisa menjadi anggota Paskibraka ditengah adanya pandemi ini, rasa kekeluargaan pun menjadi erat satu sama lain,” ucap Adam, Banjarmasin, Jumat (14/8/2020).

Untuk persiapan pengibaran bendera, Adam mengatakan telah berlatih selama satu bulan penuh bersama dengan anggota lainnya, dengan menggunakan APD dan penerapan protokol kesehatan secara ketat.

“Selama sebulan kita latihan dan juga istirahat yang cukup serta mengkonsumsi makanan yang sehat, protokol kesehatan pun wajib kami laksanakan,” ucap Adam. MC Kalsel/Rns

Mungkin Anda Menyukai