Ikuti Upacara Diklat Dasar, 710 CPNS Dituntut Tingkatkan Keterampilan dan Keahlian

Kepala BPSDMD Kalsel, Nispuani mengalungkan kartu tanda peserta disela upacara pembukaan Diklat Dasar CPNS Golongan II dan III angkatan I sampai XVI di halaman kampus II BPSDMD Kalsel, Banjarbaru, Kamis (9/1/2020) pagi. MC Kalsel/Jml

Sebanyak 710 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) mengikuti upacara pembukaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) dasar golongan II dan golongan III angkatan I sampai XVI di halaman kampus II Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Kalimantan Selatan, Banjarbaru, Kamis (9/1/2020).

Gubernur Kalsel yang diwakili oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Sugian Noorbah mengatakan kepada seluruh peserta Diklat untuk mengikuti dengan sungguh-sungguh pelatihan dasar CPNS ini, sehingga bisa tampil sebagai aparatur yang lebih bermutu serta mampu merespon cepat setiap perubahan dan tuntutan ditengah masyarakat.

“Menjadi seorang pegawai haruslah melayani bukan dilayani, stigma ini jangan sampai ada ditemukan dilingkungan pemerintah Provinsi maupun Kabupaten/Kota di Kalsel. Mari kita berlomba-lomba untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi rakyat Kalsel” pesannya.

Upacara Pembukaan Diklat Dasar CPNS Golongan II dan III angkatan I sampai XVI di Halaman Kampus II BPSDMD Kalsel, Banjarbaru, Kamis (9/1/2020) pagi. MC Kalsel/Jml

Sugian juga berpesan kepada peserta untuk terus meningkatkan keterampilan dan keahlian jika ingin meniti karir yang lebih baik di dunia PNS.

“Jangan mengandalkan kedekatan dengan kepala daerah ataupun pejabat tertentu demi meraih karir yang cemerlang” tegasnya 710 CPNS dari 8 Kabupaten/Kota se-Kalsel ini kedepannya akan mengikuti Diklat dasar selama 51 hari kerja dengan 2 kurikulum pembelajaran yakni pembentukan karakter PNS yang terdiri dari sikap perilaku bela negara, nilai-nilai dasar PNS, kedudukan dan peran PNS dalam NKRI, dan Habituasi. Serta kurikulum penguatan kompetensi teknis bidang tugas. MC Kalsel/Jml

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan