Kecamatan Banjarmasin Tengah Gelar Lomba Hari Jadi

Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina berfoto bersama usai membuka lomba Peringatan Hari Jadi ke-493 Kota Banjarmasin di halaman Kantor Kecamatan Banjarmasin Tengah, Selasa (8/10/2019). MC Kalsel/scw

Dalam rangka Peringatan Hari Jadi ke-493 Kota Banjarmasin, Kecamatan Banjarmasin Tengah menggelar lomba melukis topi purun, lomba suit, dan lomba strategi beregu di halaman Kantor Kecamatan Banjarmasin Tengah, Selasa (8/10/2019). Kegiatan dibuka oleh Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina dan diikuti antusiasme masyarakat setempat.

Ibnu Sina mengucapkan terimakasih kepada Kecamatan Banjarmasin Tengah yang telah meramaikan dan menyemarakkan Hari Jadi Banjarmasin dengan menggelar lomba.

“Alhamdulillah walau sudah tua, kota kita semakin maju dan berkembang. Mudah-mudahan acara berlangsung dengan lancar dan saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah berpartisipasi mensukseskan acara ini,” ucap Ibnu.

Camat Banjarmasin Tengah, Diyanoor menjelaskan lomba melukis topi purun diikuti pelajar SD se-Kecamatan Banjarmasin Tengah disusul dengan lomba suit dan strategi beregu.

Dalam kegiatan tersebut, Kecamatan Banjarmasin Tengah melibatkan beberapa pihak seperti Koramil, Polsek, Satgas Kebersihan, Lurah, ASN, Linmas, siswa SD se-Kecamatan Banjarmasin Tengah, PKK kecamatan, serta Puskesmas.

Diyanoor berharap, dengan semakin bertambahnya usia, Banjarmasin tetap mewujudkan visi misinya untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman serta makin mampu untuk menyerap aspirasi masyarakat demi kemajuan kota.

“Karena partisipasi masyarakat sangat penting dalam kemajuan kota seribu sungai,”tutupnya. MC Kalsel/scw

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan