Walikota Banjarbaru, Nadjmi Adhani berserta Direktur Bank Indonesia, Kepala DKP3 Kota Banjarbaru Siti Hamdah dan jajaran Kepala SKPD Kota Banjarbaru menghadiri Syukuran dan Penen Raya di area Pertanian Kelompok Tani Sejahtera Handil Kiyai Kelurahan Bangkal Kecamatan Cempaka Banjarbaru, Rabu (31/7/2019).
Nadjmi Adhani mengatakan masih luasnya hamparan atau kawasan pertanian di kelurahan bangkal dan kelurahan palam menjadi gambaran bahwa meskipun Banjarbaru merupakan sebuah kota namun kawasan pertanian tetap dipertahankan.
“Kita patut bersyukur hari ini sekaligus memotivasi masyarakat untuk tetap mempertahankan kawasan ini sebagai lahan pertanian dan itu jelas sangat positif,” katanya.
Untuk itu saya berpesan dengan dibentuknya kelompok tani, koordinaso dan komunikasi di antara mereka serta mejalin komunikasi denganpetugas PPL di lapangan sehingga semua persoalan dapat diatasi bersama. Kemudian jangan mudah tergoda untuk menjual lahan.
“Kita juga berpesan kepada para petani untuk terus bersemangat mempertahankan kawasan ini dan kita bantu bersama-sama pemerintah kota,” tandasnya.
Sementara itu, Kepala DKP3 Kota Banjarbaru Siti Hamdah mengatakan keberhasilan dari petani tentu saja tidak terlepas dari kerja sama yang baik antara petani, kelompok tani dengan DKP3.
“Mudah-mudahan kedepannya kita bisa menigkatkan lagi hasil yang diperoleh dengan berbagai macam cara akan kita upayakan agar produksi pertanian di Kelurahan Bangkal ini bisa meningkat lagi,” katanya.
Mustaqqim, seorang petani setempat mengaku sangat senang dengan kedatangan Walikota Banjarbaru ke lokasi panen raya.
Ia mengungkapkan selama kepemimpinan Nadjmi Adhani-Darmawan Jaya, hasil panen padi di kelurahan Bangkal mengalami perkembangan. “Berkembangnya luar biasa sampai mengalami peningkatan,” pungkasnya.
Untuk diketahui juga area pertanian Bangkal ini ada 4 kelompok tani yang panen raya dan secara keseluruhan ada 22 kelompok tani di kecamatan Cempaka serta varietas padi unggulan disini adalah jenis siam rukut dan siam mayang bangkal. MC Kalsel/scw