Bangkitkan Semangat PSKS, Dinsos Kalsel Akan Gelar Jambore Akbar

Konferensi pers jambore akbar Dinsos Kalsel. MC Kalsel/Rns

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kalsel akan menggelar Jambore Akbar Relawan Sosial Potensi dan Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) Kalsel 2023 yang akan dilaksanakan pada 3-5 Maret 2023 di Kiram Park 20 Kabupaten Banjar.

Plt Kepala Dinsos Kalsel, Muhammadun disela rapat pemantapan mengatakan, jambore akbar Relawan Sosial PSKS Kalsel 2023 dalam rangka membangkitkan semangat para PSKS yaitu Tagana, TKSK, pelopor perdamaian, PSM, Karang Taruna, Penyuluh Sosial.

“Selama ini mereka lah yang langsung berhadapan dengan permasalahan sosial yang ada di masyarakat. Dengan adanya jambore, kita kumpulkan semua agar mereka bangkit semangat untuk bekerja gembira bekerja keras dalam menghadapi permasalahan di masyarakat,” kata Muhammadun, Banjar, Selasa (28/2/2023).

Jumlah peserta yang hadir nantinya dikatakan Muhammadun, dari 13 Kabupaten/kota se-Kalsel, juga ada undangan untuk para pensiunan Dinsos, tokoh masyarakat, para kepala panti, serta para pekerja sosial.

“Kurang lebih 2.000 orang berhadir, bahkan nanti ada tambahan dari Kalimantan Tengah, Jawa Barat, serta menyusul provinsi lain yang ingin melihat momen jambore akbar kali ini,” ucapnya.

Ditambahkan Muhammadun, kegiatan tersebut turut memecahkan rekor MURI karena mengumpulkan para PSKS terbanyak se-Indonesia.

“Kegiatan jambore yaitu bakti sosial dengan penanaman pohon, donor darah, lomba traditional, lokal karya dan rapat antar PSKS,” tambahnya.

Acara yang digelar selama tiga hari tersebut bertepatan momentum peringatan pekerjaan sosial dunia dimana nantinya datang utusan PBB yaitu UNESCO dan UNICEF.

Senada, Ketua Pelaksanaan kegiatan yang juga Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Kalsel, Achmadi menyebutkan saat ini persiapan sudah 90 persen pelaksanaan.

“Pada pembukaan nanti, pak Gubernur akan menerima penganugerahan sebagai pembina utama PSKS. Ini baru pertama kali di Indonesia. Dan juga menerima predikat sertifikasi dari MURI dengan jambore relawan terbanyak se-Indonesia,” kata Achmadi.

Dirinya pun bersyukur bisa kembali memecahkan rekor MURI wilayah Provinsi Kalsel khususnya lingkup Dinsos Kalsel, dimana sebelumnya telah pecahkan tiga rekor MURI di kepemimpinan gubernur. MC Kalsel/Rns

Mungkin Anda Menyukai