Agenda Rutin Setiap Jumat, BKD Kalsel Adakan Gerobak Sedekah

Sebagai bentuk rasa syukur dan berbagi kepada sesama, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Badan Kepegawian Daerah (BKD) Provinsi Kalsel rutin mengadakan gerobak sedekah.

Kepala BKD Kalsel, Dinansyah diwakili Sekretaris BKD Kalsel, Widarti menyampaikan bahwa kegiatan gerobak berkah ini merupakan agenda rutin pihaknya yang dilaksanakan setiap hari Jumat.

“Kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan rutin setiap minggunya berkat kerja sama dan kesadaran, serta keikhlasan rekan-rekan BKD Kalsel untuk menyisihkan rezekinya berbagi dengan sesama,” kata Widarti, Banjarbaru, Jum’at (21/6/2024).

Program gerobak sedekah ini juga sebagai bentuk rasa syukur kepada sang pencipta yang telah memberikan kesehatan jasmani dan rohani untuk melaksnakan pekerjaan sehari-hari dengan semangat dan penuh tanggungjawab.

Program ini, lanjut Widarti, telah berjalan selama satu setengah tahun secara rutin dan tidak pernah putus, dan masyakaratpun menyambut baik kegiatan ini.

“Alhamdulillah banyak masyarakat yang memberikan dukungan terhadap kegiatan ini,” jelasnya.

Pada kesempatan program gerobak berkah hari ini pihak BKD Kalsel menyiapkan sebanyak 200 nasi bungkus untuk dibagikan masyarakat Kota Banjarbaru yang berkativitas di Lapangan Murjani atau dekat kantor BKD Kalsel. MC Kalsel/Jml

Mungkin Anda Menyukai