Paduan Suara SMAN 11 Banjarmasin Akan Meriahkan Harjad Ke-73 Kalsel

Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 11 Banjarmasin berhasil menjadi tim paduan suara pada acara Hari Jadi (Harjad) ke-73 Provinsi Kalimantan Selatan yang dilaksanakan pada 15 Agustus 2023 di halaman siring 0 Km Banjarmasin.

Kepala Sekolah SMAN 11 Banjarmasin, Sari Oktarina mengungkapkan pihaknya sangat bangga bahwa sekolahnya bisa menjadi salah satu bagian dalam memeriahkan hari jadi Kalsel.

“Sebanyak 50 siswa dan siswi dari kelas 10 hingga 12 yang tergabung di dalam ekstrakulikuler ema Harmoni SMAN 11 Banjarmasin, kami kerahkan untuk menjadi tim paduan suara pada pelaksanaan Harjad Kalsel ke 73 nanti,” ucapnya, di Banjarmasin, Senin (14/8/2023).

Pihaknya mengatakan, selama latihan tim paduan suara dilatih oleh salah satu guru yang merupakan pembina ekstrakulikuler paduan suara Gema Harmoni SMAN 11 Banjarmasin yaitu M. Hasfi Hadyan.

“Kalau untuk perisapan latihan para tim paduan suara biasanya latiham tiga kali dalam seminggu agar bisa menampilkan secara maksimal pada kegiatan nanti,” terangnya.

Sari pun berharap semoga pada eksekusinya nanti tidak ada kendala teknis.

“Sehingga penampilan tim paduan suara bisa berjalan dengan lancar,” tutupnya. MC Kalsel/usu.

Mungkin Anda Menyukai