Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel), dalam hal ini Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Moch Ansari Saleh Banjarmasin berhasil mempertahankan akreditasi paripurna bintang lima selama tiga kali berturut-turut.
“Jadi berdasarkan survei akreditasi Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) dari beberapa proses dokumentasi maupun survei di lapangan, RSUD Moch Ansari Saleh telah memenuhi standar pelayanan akreditasi dan berhasil mempertahankan predikat lulus tingkat paripurna bintang lima untuk ketiga kalinya,” kata Direktur RSUD Moch Ansari Saleh Banjarmasin, Among Wibowo, Jumat (27/1/2023).
Disampaikan Among, kegiatan survei akreditasi dilaksanakan pada 16 hingga 19 November 2022 lalu, dimana kegiatan itu dalam upaya memberikan evaluasi tentang pelayanan-pelayanan unggulan dan mutu di RSUD Moch Ansari Saleh.
“Maka dari itu, dari hasil akreditasi paripurna yang didapatkan kali ini berlaku selama empat tahun ke depannya, yaitu sampai 2026 mendatang,” ucap Among.
Dijelaskan Among, pelaksanaan kegiatan akreditasi itu telah menjadi budaya kerja yang dilakukan setiap harinya dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
“Kami memang berupaya dalan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dan keselamatan bagi pasien,” ungkap Among.
Among pun mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk memberikan pelayanan prima kepada pasien yang berobat di rumah sakit ini.
“Kami bekerja semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat yang menggunakan fasilitas di RSUD Moch Ansari Saleh Banjarmasin,” kata Among. MC Kalsel/Ar