Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Selatan memperingati hari jadi DWP ke-23 dengan menggelar Fashion Show dan lomba membuat buket mukena di Gedung Idham Chalid Banjarbaru.
Ketua DWP Prov Kalsel, Aminatus Alifa Roy Rizali Anwar menyebutkan peringatan tahun ini dilakukan beberapa kegiatan yang diikuti oleh seluruh anggota serta ketua unsur pelaksana.
“Hari ini ada dua lomba, fashion show dan buket mukena, 30 November silam juga dilakukan outbond, kegiatan ini merupakan rangkaian Harjad DWP ke-23,” kata Aminatus Alifa Roy Rizali Anwar, Kamis (8/12/2022).
Peserta yang mengikuti lomba merupakan ibu-ibu kepala dinas di lingkup Pemprov Kalsel dan seluruh anggota pengurus DWP Prov Kalsel, serta ibu-ibu dari badan dan instansi vertikal Prov Kalsel.
Lomba fashion dilakukan dengan menggunakan pakaian yang sama berbahan dasar kain sasirangan dominasi warna hijau dipadu dengan selendang berwarna hitam.
“Konsep fashion ini kita memperkenalkan sasirangan, sekaligus menunjukkan kita semakin mencintai budaya kita seragam sasirangan ciri khas kain Kalimantan Selatan,” lanjutnya.
Tiga tim juri dihadirkan untuk memberikan penilaian yang objektif, selain kepesertaan yang disebutkan hanyalah nomor urut tidak dengan nama instansi.
Sementara itu, Sekretaris DWP Provinsi Kalsel, Rusnawati menjelaskan kemeriahan dua kegiatan yang dilaksanakan hari ini.
“Antusias peserta ternyata sangat luar biasa,” ujar Rusnawati.
Ia juga menyebutkan, jika kegiatan ini dilakukan untuk kemeriahan, sekaligus menjalin silaturahim sesama DWP se-Kalsel.
“Fashion show ini dilakukan tidak mengutamakan kempuan berjalan oleh peserta melainkan lebih utama pada kerapian pakaian,” lanjut Rusnawati. MC Kalsel/Fuz