Peletakan Batu Pertama Tugu 0 Kilometer Mewarnai Harjad ke 72 Kalsel

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor meletakan batu pertama pembangunan Tugu Nol beserta sarana prasarana pendukungnya di halaman Kantor Gubernur Kalsel, Banjarmasin, Senin (15/8/2022). MC Kalsel/tgh

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan peletakan batu pertama pembangunan Tugu Nol beserta sarana prasarana pendukungnya di halaman Kantor Gubernur Kalsel, Banjarmasin.

Momentum peletakan batu pertama ini mewarnai puncak  Hari Jadi (Harjad) ke 72 Provinsi Kalsel tahun 2022.

Peletakan batu dilakukan langsung oleh Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor beserta Wakil Gubernur Kalsel, Muhidin, para ulama, Ketua DPRD Kalsel, Supian HK dan pejabat tinggi lainnya. 

Sahbirin Noor mengatakan dilaksanakan prosesi peletakan batu pertama pada lokasi di area ini, sebagai sarana alternatif berkumpul warga masyarakat, dalam rangka meningkatkan upaya pelayanan infrastruktur kawasan kepada masyarakat yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Kalsel.

“Pemprov Kalsel berupaya mengembangkan infrastruktur pada kawasan Kantor Gubernur Kalsel di Banjarmasin berupa pembangunan Tugu Pal Nol dan sarana prasarana pendukungnya yang berlokasi di Kota Banjarmasin,” kata Sahbirin Noor, Senin (15/8/2022).

Lanjut, pembangunan ini merupakan upaya meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana pelayanan publik, sehingga diharapkan mampu memberikan layanan kepada masyarakat. 

“Diharapkan sarana ini memberi ruang kepada UMKM kita, dan juga tempat dan area lainnya yang dikelola oleh pengelola dari unit kerja Pemprov Kalsel untuk pusat layanan publik, disamping tentunya Tugu Nol yang akan menjadi salah satu ikon kota Banjarmasin yang baru,” ujarnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas PUPR Kalsel, Ahmad Solhan mengatakan pembangunan tugu nol Km untuk tahap pertama ini adalah pondasi dan areal dengan alokasi anggaran Rp26 Mililar, (single year) dengan pola desain rancang bangun.

“Jadi nanti Tower konstruksi beton setinggi 66,6 meter terdiri lima lantai dan puncaknya berupa menara pandang. Selebihnya hingga puncak setinggi 99 meter akan berupa tugu dengan konstruksi baja,” kata Solhan didampingi Kabid Cipta Karya, Agung Dewanto.

Lanjut Ia menjelaskan, nantinya pembangunan tunggu nol km ini berupa pekerjaan pondasi struktur pondasi dalam, pekerjaan struktur lantai 1, lantai 2, lantai 3 dan lantai 4. 

Selanjutnya pada tahun 2023 dan 2024 dilanjutkan pelaksanaannya dengan skema Multiyears sampai dengan selesai. 

“Adapun pengembangan yang dilakukan pada area Tugu Nol ini adalah membuat fasilitas publik untuk UMKM ada unit UMKM A dan UMKM B sebagai pusat kegiatan kuliner rakyat,” pungkasnya. MC Kalsel/tgh

Mungkin Anda Menyukai