SMA 7 Banjarmasin Raih Juara Piala Gubernur Kejuaraan Basketball Competition 3×3

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel, Hermansyah menyerahkan tropi dan hadiah kepada juara Festival Olahraga Pelajar piala Gubernur Kejuaraan Basketball Competition 3×3 antar SMA Sederajat se-Kalsel di GOR Hasanuddin HM Banjarmasin, Jumat (24/6/2022). MC Kalsel/tgh

Tim SMA Negeri 7 Banjarmasin berhasil menjadi juara Festival Olahraga Pelajar Piala Gubernur Kejuaraan Basketball Competition 3×3 antar SMA Sederajat se-Kalsel setelah mengalahkan SMA Negeri 2 Banjarbaru di GOR Hasanuddin HM Banjarmasin.

Penyerahan tropi dan hadiah langsung dilakukan oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel, Hermansyah didampingi istri dan Ketua Pengurus Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kalimantan Selatan, Ratana Arya Krishnan.

Hermansyah mengatakan animo generasi muda untuk mengikuti festival basket antar ini sangat luar biasa dan memiliki talentanya cukup bagus.

“Kegiatan seperti ini akan terus digelar lebih besar lagi sehingga bisa menumbuhkan semangat untuk berlatih dan berkompetisi,” kata Hermansyah, Jumat (24/6/2022).

Sementara itu, Ketua Perbasi Kalimantan Selatan, Ratana Arya Krishnan menambahkan kejuaraan yang digelar oleh Dispora Kalsel ini, merupakan kepedulian terhadap kebangkitan bola basket di Kalsel.  

“Sempat terhenti kegiatan basket selama dua tahun akibat pandemi, namun ketika digelar turnamen, animonya sangat luar biasa. Bahkan turnamen kali ini sudah mulai masuk kelompok umur,” kata Arya. 

Untuk Perbasi Pusat dan Perbasi Provinsi, tahun ini sudah mencanangkan akan mengadakan turnamen kelompok umur.

Menurutnya, kelompok umur yang boleh diadakan turnamen adalah usia 14,16, dan 18 tahun. Untuk itu, Provinsi Kalsel dalam hal ini Perbasi akan fokus di usia 14,16, dan 18 tahun.

“Kami dari Perbasi Kalsel akan melakukan penjaringan dengan persyaratan harus memiliki tinggi 180 cm untuk mempersiapkan PON di tahun 2024 nanti,” jelasnya. MC Kalsel/tgh

Mungkin Anda Menyukai