Selama hari libur dan cuti bersama Idulfitri 1443 H, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ansari Saleh Banjarmasin tetap menjalankan pelayanan kesehatan seperti biasa, kecuali poliklinik rawat jalan.
“Jadi, semua pelayanan di IGD, rawat inap, ICU, kamar operasi, dan penunjang lainnya tetap berjalan seperti biasa, kecuali kegiatan poliklinik rawat jalan saja yang libur,” ucap Direktur RSUD Ansari Saleh Banjarmasin, Among Wibowo, di Banjarmasin, Kamis (28/4/2022).
Wibowo mengatakan, pihaknya telah melaksanakan rapat koordinasi untuk mengantisipasi libur lebaran dan cuti bersama yang dihadiri oleh direktur, pejabat struktural, kepala instalasi, dan lainnya.
“Dari rapat itu kami sepakat membuat surat edaran bagi masyarakat, terkait cuti bersama dan libur Idulfitri. Diketahui dari 29 April hingga 7 Mei dan pelayanan poliklinik rawat jalan akan kembali di buka pada 9 Mei 2022,” kata Wibowo.
Wibowo menyebutkan, RSUD Ansari Saleh juga telah mempersiapkan cuti terjadwal untuk mengatasi permasalahan yang mungkin terjadi selama cuti lebaran.
“Maka dari itu, semua petugas di RSUD Ansari Saleh sudah dibuatkan jadwal jaga dan siap melayani selama libur bersama. Kita akan berupaya memberikan pelayanan yang prima kepada pasien, dengan di dukung tenaga-tenaga mumpuni dibidangnya,” ujar Wibowo. MC Kalsel/Ar