Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Gubernur Kalimantan Selatan, Suparno menghadiri pelaksanaan Banua Cinta Zakat yang dilaksanakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) di Mahligai Pancasila Banjarmasin.
Sejumlah Kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kalsel, Tokoh Masyarakat juga menghadiri kegiatan Banua Cinta Zakat tersebut.
“Alhamdulillah di hari ke 16 bulan suci Ramadan tahun 1443 hijriah ini, saya beserta jajaran pejabat pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan kembali menyalurkan zakat melalui Baznas Kalimantan Selatan,” dalam sambutan gubernur yang dibacakan Suparno, Senin (18/4/2022).
Gubernur juga mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat agar kiranya dapat melaksanakan salah satu rukun Islam sebagai umat yang taat.
“Saya juga mengimbau yang sudah memenuhi kewajiban berzakat agar dapat menyalurkan zakatnya,” lanjutnya.
Sementara dalam laporan kepanitiaan, disampaikan oleh Kepala Baznas Kalimantan Selatan, Irhamsyah Safari menyampaikan apresiasi kepada pemerintah provinsi atas kepedulian pelaksanaan kesejahteraan rakyat melalui zakat di Banua.
“Kami melaporkan bahwa Baznas Kalimantan Selatan akan lebih dalam mengintensifkan sinergi dalam mewujudkan pengelolaan zakat yang menyejahterakan umat yaitu koordinasi dengan dinas maupun pelaku usaha dalam rangka mengoptimalkan pengumpulan dan penyaluran dana zakat melalui Baznas,” sebut Irhamsyah. MC Kalsel/Fuz