Plt Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ansari Saleh (Ansal) Banjarmasin, Izaak Zoelkarnain Akbar, mengimbau masyarakat untuk menjaga asupan nutrisi saat sahur dan berbuka puasa di bulan Ramadan.
“Kita harus bisa menjaga asupan gizi kita apalagi di masa pandemi seperti ini, tidak boleh main-main dengan pemenuhan gizi pada tubuh agar daya tahan tubuh terjaga dan terhindar dari COVID-19 selama menjalankan ibadah puasa,” ucap Izaak, di Banjarmasin, Jumat (8/4/2022).
Izaak mengatakan, berbuka puasa sebaiknya mengikuti anjuran Rasulullah SAW dengan kurma dan buah-buahan, dibanding makanan yang mengandung banyak gula dan lemak.
“Jadi, waktu berbuka puasa itu kita sering makan gorengan atau minuman yang segar dan ini kebiasaan yang kurang sehat yang dapat memicu inflamasi, serta sebaiknya dihindari dulu kebiasaan tersebut,” ujar Izaak.
Izaak pun menyebutkan, puasa bisa menjadi terapi untuk menyembuhkan penyakit, sehingga orang-orang yang berpuasa tidak hanya sehat secara fisik, tetapi juga mental dan sosial.
“Kesehatan yang didapatkan pada orang yang berpuasa itu tidak hanya secara fisik, tetapi sehat secara mental dan sosial,” ucap Izaak.
Tidak lupa, Izaak juga mengingatkan masyarakat untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes) selama menjalankan ibadah di bulan Ramadan.
“Prokes tetap kita utamakan, meskipun dalam menjalankan ibadah puasa,” kata Izaak. MC Kalsel/Ar