Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kalimantan Selatan (Kalsel) menargetkan penghimpunan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) sebesar Rp4 miliar di bulan Ramadan ini, naik dari target tahun sebelumnya sebesar Rp3,6 miliar.
Untuk itu, BAZNAS Kalsel akan menjalankan program gerai atau konter keliling untuk memudahkan masyarakat Kalsel dalam penyaluran ZIS, selain layanan digital yang telah diterapkan sejak tahun lalu.
“Selain yang selama ini sudah digiatkan zakat digital, melalui konter keliling kami ingin mendekatkan dan mempermudah muslimin-muslimah menyalurkan zakat, infak dan sedekahnya,” kata Ketua BAZNAS Kalsel, Irhamsyah Safari pada peluncuran program Ramadan 2022, di Banjarmasin, Rabu (30/3/2022).
Irham mengatakan, konter keliling akan ditempatkan di sejumlah lokasi strategis, seperti di UPPD Samsat Banjarmasin I jalan Ahmad Yani Km 6 dan UPPD Samsat Banjarmasin II di jalan Hasan Basri.
“Jadi nanti ada beberapa titik yang menjadi lokasi konter keliling BAZNAS Kalsel, termasuk di area Kantor Samsat I dan II di Banjarmasin. Melalui konter keliling, Baznas Kalsel juga akan melakukan edukasi terkait fungsi dan perannya sebagai lembaga resmi yang dipercaya pemerintah untuk menghimpun dan menyalurkan zakat, infak dan sedekah,” ujar Irham.
Selain konter keliling, BAZNAS Kalsel juga akan menggelar pasar Ramadan yang berlokasi di area fasilitas umum milik Pemko Banjarmasin di Kelurahan Sungai Jingah, Kecamatan Banjarmasin Utara, tidak jauh dari Taman Satwa Jahri Saleh.
Irham mengatakan, pasar Ramadan ini juga akan diramaikan dengan permainan tradisional, untuk membangkitkan nostalgia masyarakat.
“Insya Allah pasar Ramadhan ini akan diresmikan pada 1 Ramadhan 1443 H, disini kami merangkul 50 UMKM binaan kami, dan kami juga akan menghadirkan permainan tradisional,” ucap Irhamsyah.
Tidak hanya itu, pada Ramadan ini BAZNAS Kalsel juga menyiapkan program kado yatim bahagia yang bekerja sama dengan salah satu pusat perbelanjaan di Banjarmasin dan Banjarbaru.
Di sisi lain, pendistribusian dan pendayagunaan reguler baik di sektor pendidikan bagi anak-anak yatim piatu, santunan untuk para Lansia penerima manfaat permanen dan yang lainnya juga tentunya tetap berlangsung selama Ramadan 2022.
“Jadi program ini (yatim bahagia) berupa pemberian pakaian baru dan uang saku kepada anak yatim dhuafa dalam bentuk belanja bersama mereka di beberapa mall agar mereka juga turut merasakan kebahagiaan dan keceriaan saat lebaran,” kata Irham. MC Kalsel/Jml