Guna mempermudah wisatawan berkunjung, Dinas Pariwisata Kalimantan Selatan (Kalsel) berencana meluncurkan aplikasi Sistem Data Pariwisata Kalimantan Selatan (SIDAPAKSI) secara virtual pada bulan Desember ini.
Kepala Dinas Pariwisata Kalsel, M Syarifuddin, mengatakan aplikasi SIDAPAKSI merupakan bentuk pemanfaatan teknologi informasi dalam mempromosikan destinasi wisata di seluruh kabupaten/kota se-Kalsel.
“Mengingat sekarang sudah serba digital, kita juga harus ikut bertransformasi. Dengan adanya aplikasi SIDAPAKASI ini tentunya akan menunjang kemudahan pengenalan event-event pariwisata di Kalsel kepada para wisatawan,” kata Syarifuddin, Banjarmasin, Kamis (9/12/2021).
Syarifuddin menuturkan, untuk mengembangkan SIDAPAKASI, Ia bekerja sama dengan Dinas Pariwisata Kabupaten/Kota se-Kalsel dan Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kalsel.
Nantinya, aplikasi tersebut bisa dimanfaatkan oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, Pemerintah Kabupaten/Kota, dan pelaku usaha untuk mengambil keputusan dalam mengembangkan sektor pariwisata di Kalsel.
“Jadi aplikasi ini nantinya bisa dimanfaatkan oleh Kementerian, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten/Kota, dan para pelaku usaha pariwisata untuk memajukan sektor pariwisata di Banua,” kata Syarifuddin. MC Kalsel/Jml