Pemprov Kalsel Hadiri Webinar Pemanfaatan Pesawat N219

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor diwakili oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov Kalsel, Syaiful Azhari mengikuti Seminar N219 melalui virtual di Command Center Prov Kalsel, di Banjarbaru, Selasa (7/9/2021). MC Kalsel/Fuz

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor diwakili oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov Kalsel, Syaiful Azhari mengikuti Seminar N219 melalui virtual di Command Center Prov Kalsel.

Webinar tersebut mengangkat tema “Pemanfaatan Pesawat N219 bagi Pemerintah Daerah melalui Peningkatan Konektivitas Udara untuk Penumpang dan Logistik di Bandar Udara Perintis”.

Pada prinsipnya bagi Pemprov Kalsel sangat mendukung dengan upaya PT Dirgantara Indonesia untuk berkerjasama dengan beberapa pemerintah daerah di seluruh Indonesia.

“Saat ini Pemprov Aceh, Kaltara dan Kabupaten Puncak Jaya, dengan kondisi daerah yang terbatas sehingga diperlukan transportasi,” ujar Syaiful, di Banjarbaru, Selasa (7/9/2021).

Hal itu dimaksudkan penawaran kerja sama dalam transportasi udara, terutama untuk mengangkut sembako dan bahan logistik lainnya antar daerah tersebut.

Bagi Pemprov Kalsel kerja sama ini tetap mendapatkan dukungan, namun untuk memulai turut bekerja sama masih dengan berbagai pertimbangan.

“Pemprov Kalsel masih perlu dipertimbangankan untuk kerjasama dengan PT Dirgantara, mengingat anggaran kita masih terbatas. Selain itu kondisi daerah kita yang masih relatif bisa dijangkau dengan moda transportasi darat,” tambah Saiful. MC Kalsel/Fuz

Mungkin Anda Menyukai