Satgas COVID-19 Terus Upayakan Percepatan Penanganan COVID-19

Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Nasional, Letjen TNI Ganip Warsito saat memberikan arahan dalam Webinar terkait Peningkatan Kapasitas Kepemimpinan Kolaboratif dalam Mempercepat Penanganan Pandemi COVID-19, Senin (2/8/2021).

Satuan Tugas Covid-19 Nasional terus berupaya untuk melakukan koordinasi bersama pemangku kebijakan di seluruh daerah di Indonesia.

Kali ini dilakukan seminar melalui virtual yaitu Webinar terkait Peningkatan Kapasitas Kepemimpinan Kolaboratif dalam Mempercepat Penanganan Pandemi COVID-19, Senin (2/8/2021).

Webinar diikuti oleh seluruh Forkopimda dan kepala daerah dari Pulau Jawa dan Bali melalui video telekonferensi kemudian juga disiarkan secara terbuka melalui media sosial berbasis video.

Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Nasional, Letjen TNI Ganip Warsito mengatakan webinar kali ini dilakukan untuk koordinasi lintas satgas untuk kepentingan dan keselamatan masyarakat Indonesia.

Kemudian disampaikan pula bahwa lonjakan cukup drastis setelah kasus baru dari adanya varian Delta. Lonjakan tersebut memberikan tantangan besar bagi masyarakat dan bangsa.

“Tantangan yang dihadapi saat ini bersifat multisektor baik itu dari sisi kesehatan, ekonomi, sosial dan sektor-sektor strategis lainnya sehingga penanganan yang diperlukan juga harus mengutamakan keseimbangan penanganan berbasis mikro,” ujar Ganip.

Berbagai strategi ditempuh untuk menangani serangan COVID-19 di negeri ini, dengan melibatkan seluruh pihak diupayakan dapat menjadi solusi.

“Sebagai solusi penanganan pandemi, strategi ini dapat dijalankan secara efektif dengan melibatkan seluruh pihak dari tingkat Provinsi, Kabupaten/Kota, Desa, Kelurahan hingga ke RT/RW sehingga dapat saling bahu-membahu,” tambah Ganip.

Melalui posko Satgas hingga ditingkat desa atau kelurahan, diharapkan empat fungsi satgas dapat dilaksanakan dengan baik. Keempat fungsi tersebut yakni Pencegahan, Penanganan, Pembinaan dan Dukungan. MC Kalsel/Fuz

Mungkin Anda Menyukai