Tunggu Waktu Seleksi, Pemprov Kalsel Miliki 2.327 Formasi CASN

Kepala BKD Kalsel, Sulkan, memberikan keterangan terkait seleksi CASN tahun 2021, Banjarbaru, (18/5/2021). MC Kalsel/Jml

Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kalimantan Selatan masih menunggu keputusan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) terkait pelaksanaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN).

“Untuk kapan dilaksanakannya kita masih menunggu ketentuan dari MenPAN-RB. Tapi kalau untuk formasi, kita sudah dapat keputusannya dari MenPAN-RB,” kata Kepala BKD Kalsel, Sulkan, Banjarbaru, (18/5/2021).

Sulkan menuturkan, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan memiliki 2.327 formasi CASN. Angka tersebut berkurang 285 dari jumlah awal usulan, yakni 2.612 formasi.

“Untuk formasi yang paling banyak dibutuhkan sendiri yakni guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis lainnya,” kata Sulkan.

Sulkan pun mengakui, jumlah formasi yang diberikan masih belum bisa memenuhi kebutuhan pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan.

“Ya, tetap kurang, meski selisihnya hanya 285,” tukas Sulkan. MC Kalsel/Jml

Mungkin Anda Menyukai