UPT Laboratorium Kesehatan (Labkes) Provinsi Kalimantan Selatan pada tahun 2021 menargetkan capaian Pendapatan Hasil Daerah (PAD) sebesar Rp5.5 Miliar.
Hal ini disampaikan Kepala UPT Labkes Kalsel Susi Hermina saat di temui Jurnalis Media Center di Kantor Setempat, Banjarmasin, Kamis (25/3/2021).
Menurutnya walaupun masih ditengah pandemi COVID-19, pihaknya optimis akan mencapai target realisasi PAD sebesar Rp5.5 miliar.
“Kami optimis akan mencapai target tersebut,” ujarnya.
Lanjut Susi mengungkapkan pada tahun 2020 realisasi PAD Labkes Kalsel kurang lebih Rp4.5 miliar. Tetapi berhubung pandemi realisasinya hanya Rp3.8 miliar.
“Jadi realisasi capaian PAD 2020 sekitar 84 persen. Ini lumayan, bahkan ada beberapa teman-teman tidak ada pemasukan karena pandemi. Tapi justru Labkes realisasi PAD capai 84 persen,” ungkapnya.
Walaupun pandemi, kata Susi, ternyata pada tahun 2020 dapat mencapai target sebesar itu. Bahkan selama 6 bulan tidak melayani permintaan uji lingkungan.
“Jadi target kita pada tahun 2021 sebesar Rp5.5 Miliar. Mudahan pandemi segera berakhir dan target kita tercapai. Dulu kimia klinik tidak pernah mencapai Rp1 Miliar. Karena kita selalu promosi, berinovasi memberikan pelayanan lebih awal itu dapat menarik minat masyarakat,” pungkasnya. MC Kalsel/tgh