Selain mendatangi Desa Datar Ajab (Kecamatan Hantakan), aksi sosial jilid dua Tim Palnam Peduli Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan Selatan ke Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) juga menyasar Kampung Papagaran, di Desa Patikalain.
Tidak jauh berbeda dari Desa Datar Ajab, untuk bisa mencapai desa di puncak Gunung Meratus tersebut, Tim Palnam Peduli juga harus berjibaku dengan jalan yang terjal dan curam.
Setibanya di Kampung Papagaran, 100 anak-anak dan pemuda setempat begitu antusias menyambut kedatangan rombongan Dispersip Kalsel.
Selain memberikan makanan ringan untuk anak-anak, Dispersip Kalsel juga menyajikan dongeng dan hiburan badut untuk membawa keceriaan ditengah anak-anak.
“Kami tak gentar dengan medan yang terjal menuju ke puncak Meratus. Selama kami bisa membawa kebahagiaan bagi anak-anak di sana. Meskipun awalnya kami ingin membawa mobil pusling, namun karena rute yang menanjak di perbukitan membuat kami harus meninggalkan mobil ini,” kata Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie, Banjarmasin, Kamis (11/2/2021).
Di Kampung Papagaran, Nurliani juga menyempatkan diri untuk berbincang dengan pemuda setempat. Dari perbincangan tersebut, Nurliani menuturkan, masyarakat setempat menginginkan sekolah induk.
Dia pun berharap Pemerintah Daerah setempat bisa membantu memenuhi permintaan masyarakat Kampung Papagaran agar didirikan sekolah induk.
“Mereka ingin sekali sekolah induk, bukan filial. Dan hal ini sudah saya bicarakan dengan Babinsa setempat untuk disampaikan ke Pemerintah Daerah,” ucap Nurliani.
Sepulang dari Papagaran, rombongan Dispersip Kalsel juga menyempatkan waktu untuk menghibur anak-anak di dua desa yakni di Patikalain dan Murung B. MC Kalsel/Jml