Videotron Akses Informasi Pembangunan

Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina (depan) meresmikan operasional Videotron atau papan digital pertama Pemko Banjarmasin yang ada di halaman Balaikota Banjarmasin, Jum’at (26/4/2019). MC Kalsel/tgh

Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina  secara resmi melaunching Videotron atau papan digital pertama Pemko Banjarmasin yang ada di halaman Balaikota Banjarmasin, Jum’at (26/4/2019). Kegiatan peresmian ini langsung disaksikan jajaran kepala SKPD lingkup Kota Banjarmasin.

Menurut, Ibnu dengan dioperasionalkan videotron Seluruh lapisan masyarakat kota Banjarmasin bisa menyaksikan berbagai kegiatan pembangunan yang dilakukan Pemko Banjarmasin, yang telah dikemas dalam bentuk visual dan ditayangkan dalam alat tersebut.

“Maka sangat bermanfaat untuk sosialisasi seluruh program kegiatan pemerintah kota, termasuk juga kegiatan-kegiatan agenda event dan juga informasi -informasi, yang sesegeranya disampaikan kepada masyarakat,” kata Ibnu.

Videotron Pemko Banjarmasin yang berlokasi di halaman Balaikota Banjarmasin,
kini telah resmi beroperasi, Jum’at (26/4/2019). Videotron ini berfungsi sebagai saluran informasi bagi masyarakat Kota Banjarmasin dalam mengetahui kegiatan pembangunan yang dilakukan Pemko Banjarmasin, yang telah dikemas dalam bentuk visual dan ditayangkan dalam alat tersebut. MC Kalsel/tgh

Selanjutnya orang nomor satu di Pemko Banjarmasin ini mengatakan pembangunan alat komunikasi massa juga akan dilakukan di beberapa titik strategis lain di kota ini. “Nanti akan dibangun oleh Pemko atau kerja sama dengan pihak ketiga. Saya kira hal ini penting, karena salah satu simbol kemajuan sebuah kota itu adalah keterbukaan akses informasi bagi masyarakatnya,” ujarnya.

Oleh karena itu ia juga mengungkapkan Video tersebut memang peralatan sosialisasi digital elektronik pertama yang dimiliki Kominfotik Kota Banjarmasin, namun dalam waktu dekat ini dinas yang beralamat di Jalan RE Martadinata, tepatnya di komplek perkantoran Pemko Banjarmasin itu segera akan melaunching Plaza Smart City.

Maka dari itu hal tersebut sesuai dengan harapannya, yang menginginkan agar plaza dengan fungsi sebagai pusat berbagai pelayanan publik berbasis data online itu, segera di selesaikan. “Setelah ini ada agenda lain dari Kominfotik yang sesegeranya harus dilakukan, yaitu melaunching Plaza Smart City yang saat ini sedang dalam proses penyelesaian di lantai tiga menara pandang,” ucapnya.

Saya berharap, peralatan yang telah diresmikan pengoperasiannya itu bisa dimanfaatkan secara maksimal, sehingga manfaatnya benar-benar bisa dirasakan seluruh lapisan masyarakat kota ini.

”Pemanfaatan videotron ini bisa maksimal dan kandalan dari videotron ini betul-betul sesuai dengan aspek pengerjaannya, sehingga apa yang sudah kita programkan dan kita bangun bisa awet dan bisa betul-betul bermanfaat,” tandasnya. MC Kalsel/tgh

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan