Penghargaan Energi bidang Efisiensi Energi yang didapatkan oleh 3 SKPD Pemprov Kalsel yaitu Dinas Kominfo Provinsi Kalsel sebagai juara pertama, Dinas Perdagangan Provinsi Kalsel juara kedua dan Unit Pelayanan Pendapatan Daerah Banjarbaru Badan Keuangan Daerah Provinsi Kalsel sebagai juara ketiga.
Sedangkan dalam kategori Kab/Kota se-Kalsel yakni Kab Banjar sebagai juara pertama, Kab Kotabaru sebagai juara kedua dan Kab Tanah Bumbu sebagai juara ketiga.
Saat memberikan keterangan usai menerima penghargaan, Kepala Dinas Kominfo Provinsi Kalsel, Gusti Yanuar Noor Rifai mengungkapkan penghargaan yang didapat ini sebagai bentuk dari kerjasama seluruh karyawan dan karyawati Diskominfo Provinsi Kalsel.
“Sebagai juara pertama efisiensi tenaga listrik dan air tingkat SKPD Provinsi Kalsel, Diskominfo Provinsi Kalsel termasuk yang paling rendah untuk penghematannya” ucap Rifai.
Ia harapkan kedepannya penghargaan yang didapatkan Diskominfo Provinsi Kalsel bisa dijaga dan bisa menjadi contoh bagi SKPD lainnya.
Sementara itu, Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor mengatakan dengan terbitnya Instruksi Presiden (Inpres) RI Nomor 13 Tahun 2011 tentang Penghematan Energi dan Air. Inpres tersebut menginstruksikan kepada Menteri, Gubernur serta Bupati/Walikota untuk melakukan langkah-langkah dan inovasi penghematan energi dan air di lingkungan instansi masing-masing serta membentuk gugus tugas penghematan energi.
“Melalui penghematan ini kita turut mendukung penghematan energi yang telah diinstruksikan Presiden RI sejak tahun 2011 yang lalu” tegas Paman Birin sebagai orang nomor satu di Kalsel”.
Paman Birin mengajak kepada semua elemen masyarakat khususnya jajaran Pemprov dan Kab/Kota agar melakukan penghematan listrik dan penggunaan air secara sungguh-sungguh mulai sekarang ini.
“Matikan lampu dan peralatan listrik lainnya jika tidak digunakan serta lepas stop kontak jika peralatan sudah dimatikan” tambahnya.
Paman Birin juga berharap penghargaan yang diterima lebih memotivasi, menumbuhkan kreasi dan menginspirasi berbagai pihak untuk terus bergerak dalam penghematan energi di Provinsi Kalsel. MC Kalsel/Ar