2019 Banjarmasin Miliki Angkot Gratis

Dishub kota Banjarmasin ketika memeriksa selengkapan surat-surat angkot kuning di pasar hanyar Banjarmasin, Kamis (29/11). MC Kalsel/Rns

Pemerintah kota Banjarmasin memberikan angkutan gratis buat ibu-ibu ke pasar sebagai salah satu upaya menghidupkan kembali angkot kuning yang mati suri di Banjarmasin. Langkah tersebut agar memudahkan ibu-ibu ketika berbelanja pergi pulang dan menghemat uang transport.

Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin, Ichwan Noor Chalik, Kamis (29/11), angkutan kota gratis ini untuk melayani ibu rumah tangga saat belanja kebutuhan di pasar tradisional. Angkot gratis akan diluncurkan pada tahun 2019 nanti.

“Kami masih belum bisa memastikan karena harus mengkaji dulu pasar mana yang menjadi objek tertinggi dikunjungi oleh ibu-ibu,” ujar Ichwan Noor Chalik .

Ichwan juga  berharap kesejahteraan masyarakat semakin meningkat seiring inovasi layanan publik. Rencana angkutan kota gratis ibu-ibu serupa dengan angkutan pelajar ceria. Angkot ini tidak melayani semua titik pasar tradisional.

Hanya ada beberapa pasar yang dipilih menjadi objek tujuan angkutan kota untuk ibu kepasar secara gratis tersebut, untuk tahap pertama, pihaknya menyiapkan 10 unit angkot kuning yang melayani ibu-ibu ke pasar.

“Semoga layanan publik ini dapat benar-benar dinikmati oleh warga Kota Banjarmasin dalam kehidupan sehari-hari dari segi sarana transportasi graris ini,” harapnya. Mc Kalsel/Rns

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan