Hasnur Dukung Banjarmasin Bangun Museum

H Hasnuryadi Sulaiman Anggota DPR RI Komisi X. MC Kalsel/rmd

Keinginan Pemerintah Kota Banjarmasin untuk membangun Museum Kota Banjarmasin direspon dan disambut positif oleh Anggota DPR RI, Komisi X H Hasnuryadi Sulaiman.

Pembangunan Museum Kota Banjarmasin yang nantinya terletak di tepian sungai tepatnya di Jalan Muara Kelayan tersebut sudah menjadi program Pemko Banjarmasin.
Pernyataan tersebut diutarakan Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina. Menurutnya, lahan yang seharusnya terkena jalur pembuatan siring tersebut telah dibebaskan, karena menurutnya bangunan tua yang menyimpan berbagai macam benda peninggalan sejarah tersebut layak untuk di jadikan museum.
“Bangunan tersebut seharusnya akan tergusur, namun ketika kita lihat bangunan tau itu menyimpan banyak peninggalan sejarah. Jadi kita putuskan untuk dijadikan museum kota,” ucapnya, Selasa (23/5).
Sementara itu Anggota DPR RI Komisi X Hasnuryadi Sulaiman mengatakan, bahwa dirinya sangat mengapresiasi untuk pembangunan museum di Bangunan tua tersebut.
Ia mengatakan, bahwa dirinya mengenal dan mengakui kalau pemilik bangunan tua tersebut adalah keluarga beliau yaitu H Basirun.
“Saya sangat mendukung untuk pembangunan museum tersebut. Apalagi bangunan tersebut adalah milik Almarhum keluarga saya, yakni Julak H Basirun,” tuturnya.
Guna merealisasikan pembangunan museum tersebut, Hasnur akan menemui dan berbicara langsung dengan Walikota Banjarmasin.”Nanti saya akan membicarakan langsung denga Pak Ibnu Sina,” pungkasnya. MC Kalsel/rmd

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan