Kota Banjarmasin Peringatan Hut Dharma Wanita Ke 18

Para tamu undangan berfoto bersama usai memperingati Hut Dharma Wanita Persatuan Ke – 18 Kota Banjarmasin Tahun 2017 dengan Tema Pengembangan Kualitas Istri Aparatur Sipil Negara Menuju Ketahanan Negara dan Hari Ibu Ke – 89 Kota Banjarmasin Tahun 2017 dengan Tema Perempuan Berdaya Indonesia Jaya di Aula Kayuh Baimbai Pemko Kota Banjarmasin, Rabu (20/12). MC Kalsel/scw

Pemerintah Kota Banjarmasin menggelar Peringatan Hut Dharma Wanita Persatuan Ke – 18 Kota Banjarmasin Tahun 2017 dengan Tema Pengembangan Kualitas Istri Aparatur Sipil Negara Menuju Ketahanan Negara dan Hari Ibu Ke – 89 Kota Banjarmasin Tahun 2017 dengan Tema Perempuan Berdaya Indonesia Jaya di Aula Kayuh Baimbai Pemko Kota Banjarmasin, Rabu (20/12)

Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina dalam arahannya mengajak seluruh yang hadir dalam kegiatan tersebut, untuk berbhakti kepada kedua orangtua terutama kepada ibu.

“Sorga itu berada di telapak kaki ibu, dan doa paling kabul adalah doa dari ibu,” ucapnya.

Lebih jauh dirinya mengatakan, momentum rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan untuk peringatan tersebut, hendaknya bisa dijadikan contoh untuk digali spiritnya.

Tak hanya itu, Ibnu Sina meminta para ibu-ibu yang tergabung dalam TP PKK Kota Banjarmasin, GOW dan DWP bisa menunjang karier suami sebagai ASN baik dari segi kegiatan formal maupun kegiatan non formal.

“Pesan saya, agar para ibu-ibu bisa mendukung kinerja suami yang bekerja sebagai ASN. Jadilah sebagai Tim Pemko Banjarmasin yang mendukung semua tugas para suami,” katanya.

Saya berharap, kedepannya para ibu-ibu tersebut bisa melaksanakan kegiatan yang lebih menyentuh masyarakat daerah pinggiran kota, sehingga masyarakat dikawasan tersebut juga merasakan kebahagiaan dihari bahagia ini.

Sementara itu, Ketua panitia penyelenggara kegiatan, Diana Rosanti menjelaskan, maksud diselenggarakan kegiatan tersebut diantaranya untuk meningkatkan kapasitas DWP di segala bidang, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat kreatif dan produktif.

Sedangkan untuk rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan, bebernya,  antara lain senam bersama ASN, dan ibu-ibu dari jajaran Forkopimda di halaman Balai Kota Banjarmasin, meriahkan even kuliner Baiman, ziarah ke Makam Ratu Zulaiha dan mengunjugi TK Pertiwi .

Kegiatan yang dihadiri juga oleh Wakil Walikota Banjarmasin Hermansyah, Sekda Kota Banjarmasin H Hamli Kursani, Ketua GOW Kota Banjarmasin Hj Siti Fatimah, Ketua DWP Kota Banjarmasin Hj Aneta Olpah dan para kepala SKPD lingkup Pemko Banjarmasin, dirangkai dengan penyerahan bantuan bagi anak asuh terdiri dari siswa SD 20 orang, dan siswa SMP 16 orang. (scw)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan