SAEFUDIN RAWAT SAPI JOKOWI

Dua karyawan H Saefudin menggelandang Sapi Limousin bantuan Presiden RI, Jokowi yang terikat tali di peternakan milik H Saefudin di Jalan Irigasi Kurnia Landasan Ulin Utara Banjarbaru yang akan disembelih Idul Adha tahun ini di Masjid Jami Banjarmasin (31/8).

Sapi seberat satu ton jenis Limousin bantuan Presiden RI, Joko Widodo yang dirawat H Saefudin warga Jalan Irigasi,  Kurnia ,Landasan Ulin Utara Kota Banjarbaru, Kalsel ini akhirnya dibawa menggunakan pick up oleh petugas dari Dinas perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalimantan Selatan ke Masjid Jami Banjarmasin di jalan Surgi Mufti, Kamis (31/ 8) siang.

Kepada Abdi Persada fm,  H. Saefudin yang akrab disapa H Udin ini  mengaku sudah merawat  sapi presiden sejak sebulan terakhir.  Untuk perawatan, diakui H Udin memang dibedakan dengan sapi lainnya.

“ Perawatannya spesial, kan Sapi Presiden.  Sekarang persis satu ton bobotnya.” ujarnya.

Lebih lanjut, H udin mengungkapkan sudah dua tahun terakhir, dirinya diberi kepercayaan Pemerintah Provinsi Kalsel untuk merawat sapi bantuan orang nomor satu di tanah air ini. “Semoga tahun depan masih mendapat kepercayaan merawat sapi Presiden” harapnya.  (RA/RDM)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan