Walikota Banjarmasin Ibnu Sina menghadiri peringatan malam Nuzulul Quran bersama Majelis Al Barokah serta Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) dan All Bikers Club se-Kalsel di Komplek Banyu Anyar Banjarmasin, Minggu (11/6) malam. Hadir pula pada peringatan tersebut Pimpinan Majelis Al Barokah Ust. H. Ahmad Mubarak, Wakapolres Banjarmasin AKBP Guntur H Priyanto, Camat Banjarmasin Timur Ahmad Muzaiyin, Seniman Madihin Jhon Tralala, jamaah serta orang tua santri Tahfizh Al-Quran Al Barokah.
Peringatan ini diisi dengan tausiah yang disampaikan oleh Ust. Husin Nafarin sekaligus dilakukan peresmian Bikers Barokah Majelis (BBM) oleh Walikota Banjarmasin Ibnu Sina serta rolling city bersama BPK dan All Bikers se-Kalsel.
“Malam ini 17 Ramadhan bertepatan dengan Nuzulul Quran 1438 H adalah malam yang mulia, mari kita isi dengan kebaikan,” himbau Walikota Banjarmasin Ibnu Sina dalam sambutannya. Ia juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat yang turut menjaga keamanan dan ketertiban serta kedamaian Kota Banjarmasin untuk menjadi bekal membangun Kota Banjarmasin sebagai Kota Baiman.
Di tempat yang sama, Wakapolres Banjarmasin AKBP Guntur H Priyanto mengatakan dengan adanya peringatan ini diharapkan dapat meningkatkan iman, islam dan ihsan serta tergolong kelompok orang yang selalu dalam keadaan beruntung.
Ia juga menyampaikan pesan Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana Soediharjo terutama rekan yang tergabung dalam forum biker, bisa menjadi contoh dan suri tauladan bagi masyarakat luas, bagaimana etika aturan berkendaraan yang baik dan benar.
“Dengan adanya all bikers ini bisa memberi contoh bagaimana berkendara dengan baik dan sesuai aturan. Karena tidak sedikit permasalahan yang merugikan diri kita maupun orang lain yang diakibatkan kelalaian dalam berkendara,” lanjutnya. (Dha)