Dalam rangka meningkatkan kinerja kehumasan dilingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Bidang Komunikasi Publik Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kalsel mengadakan rapat evaluasi.
Kepala Diskominfo Provinsi Kalsel, M Muslim diwakili Kepala Bidang Komunikasi Publik, Jajang Markoni mengatakan, sesuai arahan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor, pemberitaan kehumasan Pemerintah Provinsi Kalsel harus mencakup keseluruhan kinerja yang ada.
“Kehumasan ini memiliki artian yang luas tidak hanya sebatas SKPD saja tetapi apa saja yang dilakukan pemerintah yang meliputi Gubernur, Wakil Gubernur, dan Sekretaris Daerah,” kata Jajang, Banjarbaru, Rabu (29/3/2023).
Jajang menuturkan, pada hakikatnya kehumasan di Diskominfo Kalsel selama ini terus memberitakan kinerja Pimpinan Daerah dan SKPD.
“Jadi pada prinsipnya kehumasan kita telah memberitakan kinerja SKPD yang mana itu juga merupakan kinerja dari pimpinan daerah dalam hal ini Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor,” ucap Jajang. MC Kalsel/Jml