Dinas Kehutanan (Dishut) Kalimantan Selatan (Kalsel) menerima kunjungan dari Dishut Kalimantan Tengah (Kalteng) yang bertujuan mempelajari pengelolaan Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam Mandiangin.
“Jadi, kami ingin mengetahui progres Tahura Sultan Adam Mandiangin dari proses pembangunan dan pengelolaannya, agar Tahura yang kami kelola di Kabupaten Kotawaringin Barat bisa sejalan dengan Tahura Sultan Adam,” kata Kepala Seksi Rehabilitasi Hutan dan Lahan Dishut Kalteng, M Arifin Setiawan, mewakili Kepala Dishut Kalsel, di Banjarbaru, Kamis (10/2/2022).
Menanggapi hal itu, Plt Kepala Dishut Kalsel, Fathimatuzzahra, mengatakan pihaknya sangat didukung oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) dalam kegiatan kehutanan, terutama pembangunan dan pengelolaan Tahura Sultan Adam dengan kucuran dana kurang lebih Rp11 miliar per tahunnya.
“Pembangunan Tahura Sultan Adam itu dari tahun 2012 dibawah kepemimpinan Kepala Dishut Kalsel, Hanif Faisol Nurofiq terus dilakukan pembenahan dengan menyesuaikan perkembangan di masyarakat,” kata Fathimatuzzahra.
Dikatakan Fathimatuzzahra, kawasan Tahura Sultan Adam saat ini sudah menjadi objek wisata bertaraf internasional, dengan pesona alam yang disuguhkannya.
“Selain mengandalkan pesona alam, Tahura Sultan Adam terdapat juga berbagai fasilitas wisata, sehingga dapat menarik wisatawan dalam dan luar negeri,” tutur Fathimatuzzahra. MC Kalsel/Ar