DKP Kalsel Tebar Benih Ikan Papuyu pada Peringatan HGN

Kepala DKP Kalsel, Rusdi Hartono dan Ketua TP PKK Kalsel, Raudatul Jannah menebar benih ikan papuyu pada peringatan ke-62 Hari Gizi Nasional yang dilaksanakan di salah satu sekolah di Kabupaten Barito Kuala. DKP Kalsel/dok

Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kalimantan Selatan (Kalsel) berpartisipasi pada peringatan ke-62 Hari Gizi Nasional (HGN) yang dilaksanakan di salah satu sekolah di Kabupaten Barito Kuala, Senin (24/1/) kemarin.

Kepala DKP Kalsel, Rusdi Hartono, mengatakan pada kesempatan tersebut dirinya menyerahkan secara langsung kue ikan patin kepada peserta didik, dilanjutkan dengan penebaran benih ikan papuyu di kolam sekolah.

“Kegiatan kemarin dilaksanakan di SMP Negeri 1 Mandastana, Kabupaten Barito Kuala. Kami membagikan hasil produk pengolahan perikanan,” kata Rusdi, Banjarbaru, Selasa (25/1/2022).

Rusdi menyebutkan, penyerahan produk perikanan tersebut turut didampingi oleh Ketua TP PKK Kalsel, Raudatul Jannah.

“Tema yang diusung pada peringatan Hari Gizi Nasional ke-62 kali ini yaitu Aksi Bersama Cegah stunting dan Obesitas,” tambah Rusdi.

Rusdi pun menjelaskan, penebaran benih ikan papuyu bertujuan untuk meningkatkan populasi dan melestarikan keanekaragaman sumber daya ikan.

“Kami mengajak seluruh masyarakat agar selalu gemar makan ikan mengingat ikan memiliki komposisi nutrisi yang sangat baik bagi kesehatan, kecerdasan, dan pertumbuhan,” kata Rusdi. MC Kalsel/Rns

Mungkin Anda Menyukai