Pemerintah Kota Banjarmasin menggelar Peringatan Hari Ulang Tahun ke-20 Dharma Wanita Persatuan dengan tema “Optimalisasi Kinerja DWP sebagai Mitra Strategis Pemerintah untuk Suksesnya Pembangunan Nasional” di Aula Kayuh Baimbai Pemko Banjarmasin, Selasa (10/12/2019).
Peringatan HUT tersebut ditandai dengan pemotongan nasi astakona oleh Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hermansyah.
Dalam kesempatannya, Hermansyah mengatakan Peringatan HUT DWP tersebut sebagai langkah maju, serta wujud keterpaduan dan kebersamaan, sehingga dapat menghilangkan stigma ego sektoral, ego fungsional, dan ego kelompok.
Menurut Hermasnyah, arti penting dari suatu peringatan yakni apabila mampu memberikan makna hakiki dari suatu peristiwa dengan dilandasi maksud dan tujuan dari kegiatan yang dilaksanakan.
“Saya berharap kepada ibu-ibu yang merupakan istri Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin ini, untuk dapat mendukung karirr atau pekerjaan suami dalam melaksanakan peran, fungsi dan tugasnya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat,” ujarnya
Hermansyah juga meminta anggota DWP Pemko Banjarmasin untuk tidak mendorong suami melakukan hal-hal yang melanggar hukum, seperti korupsi, narkoba dan lain sebagainya.
Lanjut Hermansyah mengatakan, peran perempuan sebagai ibu bangsa diharapkan dapat menjadi teladan, pelopor, agen perubahan, serta individu yang memiliki potensi, prestasi di bidang pembangunan.
“Perempuan Indonesia masa kini adalah perempuan-perempuan yang tangguh, penuh inspirasi, kreatif, inovatif, berkarakter dan memiliki daya saing,” pungkasnya. MC Kalsel/scw