RSUD Sultan Suriansyah akan Beroperasi Secepatnya

Kadis Kesehatan Kota Banjarmasin, Machli Riyadi memberikan keterangan pers usai Rapat Percepatan Operasional RSUD Sultan Suriansyah di aula Kayuh Baimbai Pemko Banjarmasin, Selasa (28/5/2019). MC Kalsel/Ar

Terkait proses percepatan operasional Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Suriansyah Kota Banjarmasin, ada beberapa kendala yang dihadapi saat ini mengenai RSUD Sultan Suriansyah tersebut.

“Dari beberapa kendala yang dihadapi saat ini diantaranya RSUD Sultan Suriansyah tidak memiliki pagar, seharusnya RS ini sudah difasilitasi oleh pemerintah dan sekarang ini RSUD Sultan Suriansyah tidak memiliki Dokter Bedah Umum serta sarana prasarana pendukung lainnya yang akan dibutuhkan di RSUD Sultan Suriansyah, maka dari itu kami melaksanakan rapat tersebut untuk mencari solusi dalam kelancaran operasional RS ini” kata Kadis Kesehatan Kota Banjarmasin, Machli Riyadi kepada sejumlah wartawan usai Rapat Percepatan Operasional RSUD Sultan Suriansyah di aula Kayuh Baimbai Pemko Banjarmasin, Selasa (28/5/2019).

Selanjutnya, untuk Dokter Bedah Umum yang dibutuhkan RSUD Sultan Suriansyah, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Kabid Dokkes) Polda Kalsel, Kombes Pol Erwin Zainul Hakim.

“Alhamdulillah dari koordinasi itu, Dokter Spesialis Bedah dari Biddokkes Polda Kalsel diizinkan untuk melaksanakan praktek di RSUD Sultan Suriansyah” tuturnya.

Machli menambahkan menurut UU No 29 Tahun 2004 yang menyatakan bahwa Dokter itu mempunyai hak untuk melaksanakan praktek di 3 tempat misalnya praktek di RS Bhayangkara dan praktek di RSUD Sultan Suriansyah dan ditempat lainnya.

Mengenai Alat Kesehatan (Alkes) di RSUD Sultan Suriansyah, lanjutnya, pihaknya sudah mempersiapkan peralatan yang akan diperlukan saat praktek.

“Selain itu, untuk kelembagaan RSUD Sultan Suriansyah tentang struktur organisasinya akan diusulkan kepada Walikota Banjarmasin dan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) agar bisa diproses lebih lanjut” tandasnya. MC Kalsel/Ar

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan