Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Perdagangan (Disdag) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan Misi Dagang Internasional Kalimantan Selatan di Yogyakarta. Misi dagang internasional ini merupakan upaya strategis Pemprov Kalsel untuk mempromosikan dan memasarkan produk Kalsel yang berpotensi ekspor.
Gubernur Kalsel Sahbirin Noor melalui Kepala Disdag Provinsi Kalsel, Sulkan menyampaikan, komoditas yang ditawarkan meliputi sektor perikanan, perkebunan, mineral, kayu olahan, serta produk unggulan UMKM.
“Semua ini adalah hasil kerja keras dan inovasi, dari masyarakat Kalsel yang siap bersaing di pasar global. Kalsel memiliki potensi sumber daya alam yang sangat melimpah dan beragam,” kata Sulkan, Yogyakarta, Senin (10/6/2024).
Sulkan menyampaikan, sektor perikanan Kalsel terkenal dengan kualitas hasil ikan tawar yang tinggi, sementara sektor perkebunan unggul dalam produksi kelapa sawit, karet, dan berbagai produk agrikultur lainnya.
Selain itu, Sulkan menyebut kekayaan mineral serta industri kayu olahan juga menjadi andalan daerah. Tidak kalah penting, produk-produk unggulan dari UMKM Kalsel menunjukkan kreativitas dan daya saing yang tinggi.
Sehingga, melalui misi dagang internasional ini, pihaknya berharap dapat memperluas jaringan perdagangan dan membuka peluang investasi yang lebih besar.
“Kami ingin mengajak para investor dan mitra dagang dari berbagai negara untuk melihat secara langsung potensi dan keunggulan yang dimiliki Kalsel,” ujar Sulkan.
Selain itu, Kalsel juga berkomitmen untuk menyediakan iklim usaha yang kondusif, dan memberikan berbagai kemudahan bagi para investor.
“Misi dagang ini dapat memberikan manfaat yang besar, bagi pengembangan usaha dan membuka akses pasar yang lebih luas,” jelas Sulkan.
Dikesempatan tersebut, Sulkan juga mengajak para UMKM agar dapat manfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya, untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kalsel.
“Dengan semangat kebersamaan dan kerja keras, saya yakin, kita dapat mewujudkan cita-cita kita, untuk menjadikan Kalsel sebagai salah satu pusat perdagangan dan investasi yang unggul di Indonesia,” tandasnya. MC Kalsel/scw