Pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri telah menetapkan perubahan cuti bersama Idulfitri 1444 H yang terhitung dari 19 hingga 25 April 2023.
“Maka dari itu, Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor menginstruksikan kepada seluruh pelayanan kesehatan, terutama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Moch Ansari Saleh agar terus memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, walaupun memasuki libur cuti bersama Idulfitri dan kami memastikan pelayanan tetap berjalan seperti biasanya,” ucap Direktur RSUD Moch Ansari Saleh Banjarmasin, Among Wibowo, Banjarmasin, Senin (17/4/2023).
Disampaikan Among, masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan gawat darurat dapat langsung mendatangi Instalasi Gawat Darurat (IGD) untuk dapat mengakses layanan yang dibutuhkan.
“Layanan apotek, laboratorium, radiologi, rawat inap dan penunjang lainnya tetap berjalan seperti biasanya, kecuali kegiatan poliklinik rawat jalan saja yang libur,” ungkap Among.
Among menjelaskan, bagi pasien yang biasanya mengunjungi poliklinik untuk pengobatan penyakit kronis, seperti Diabetes Melitus, Hipertensi dan penyakit kronis lainnya maka jadwal pengambilan obat bisa diambil lebih awal maksimal 7 hari untuk mengantisipasi agar pasien tidak mengalami putus obat.
“Kami sudah mengatur jadwal shift petugas agar standar pelayanan kesehatan tetap berjalan dengan lancar dan berupaya memberikan pelayanan yang terbaik dengan di dukung tenaga mumpuni dibidangnya,” tutur Among.
Among pun mengatakan, meskipun sedang dalam cuti bersama, seluruh staf telah berkomitmen akan tetap memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.
“Sehingga fungsi RSUD Moch Ansari Saleh Banjarmasin sebagai penyelenggara pelayanan pengobatan dan pemulihan kesehatan tetap berjalan sesuai standar,” jelas Among. MC Kalsel/Ar