Dalam rangka memenuhi undangan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan Selatan (Kalsel$ untuk ikut berpartisipasi di kegiatan Palnam Fashion Week, jajaran Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Sambang Lihum bertandang ke Kantor Dispersip Kalsel di Banjarmasin.
Tak tanggung-tanggung, Direktur RSJ Sambang Lihum memboyong 20 perwakilan profesi untuk berjalan ala catwalk, ada Dokter Spesialis Kejiwaan, Dokter Spesialis Syaraf, Dokter Umum, Perawat, Fisioterapi, Apoteker, Analis Kesehatan dan Duta Excellent. Tak hanya itu, kedua Wakil Direktur dan beberapa pejabat struktural turut hadir memeriahkan.
Bertempat di halaman Dispersip Palnam, perwakilan profesi berlenggok ala model dengan arahan dari staf Dispersip Palnam, bahkan, Direktur, Wadir dan Kepala Dispersip juga ikut berlenggok di kegiatan yang terinspirasi dari Citayam Fashion Week tersebut.
Ditemui setelah acara, Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie mengatakan, Palnam Fashion Week hanyalah sebagai pengantar. Esensi sebenarnya adalah silaturahmi antar SKPD yang pada akhirnya diharap dapat memunculkan sinergitas untuk Banua.
“Jangan disorot ramai-ramainya saja, tapi apa yang terjadi dibelakangnya, kami bersinergi dan saling berkolaborasi. Bahkan nanti kami dengan RSJ Sambang Lihum akan mengadakan seminar bertemakan literasi untuk kesehatan mental,” kata Nurliani melalui siaran pers Dispersip Kalsel, Banjarmasin, Senin (12/9/2022).
Hal tersebut diaminkan oleh Anna Martiana Affida yang merupakan Direktur RSJ Sambang Lihum.
“Saya senang sekali bisa berkunjung kesini, kami sangat mengagumi perubahan Dispersip, menjadi sangat cantik dan kehadiran kami di Dispersip ternyata malah menghasilkan kolaborasi yang tentunya akan bermanfaat bagi Banua,” cetus Direktur yang dilantik April 2022 lalu.
Pertemuan dua Srikandi Banua ini tentunya diharapkan menjadi angin segar untuk pembangunan literasi dan penbangunan kesehatan mental di Provinsi Kalsel. Tentunya ditunggu kolaborasi mereka berdua. MC Kalsel/Jml