Pemprov Kalsel Berikan Bantuan Warga Terdampak Kebakaran di Sungai Tabuk

Kepala Seksi PSKBA, Achmadi (dua kanan), menyerahkan bantuan tanggap darurat kebakaran, di Kabupaten Banjar, Kamis (7/10/2021). MC Kalsel/Rns

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Dinas Sosial (Dinsos) bergerak cepat memberikan bantuan tanggap darurat bencana sosial kebakaran yang terjadi di Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, Kamis (7/10) dinihari.

Kepala Seksi Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA), Achmadi, mengatakan kebakaran tersebut menghanguskan 12 rumah.

“Sebanyak 12 buah rumah rusak total, dan 6 rusak ringan dengan 19 KK dan 68 jiwa terdampak akibat kebakaran di Desa Sungai Tabuk Keramat subuh tadi,” kata Achmadi, Banjar, Kamis (7/10/2021).

Bantuan yang diberikan untuk warga terdampak kebakaran yaitu tenda gulung, matras, perlengkapan dapur, paket sandang, makanan siap saji, foodware, kasur, selimut, serta peralatan prorokol kesehatan berupa masker dan hand sanitizer.

“Dugaaan awal terjadinya kebakaran yaitu korsleting listrik dari salah satu rumah warga, karena sebagian besar rumah terbuat dari kayu, api pun langsung menyebar secara cepat,” ujar Achmadi.

Untuk menghindari musibah serupa, Achmadi pun berpesan agar masyarakat memeriksa kabel listrik di rumah secara berkala, dan segera mengganti kabel yang terkelupas.

“Kepada masyarakat agar kiranya bjak dalam menggunakan alat-alat listrik dan gunakan peralatan listrik sewajarnya serta tidak melebihi beban kapasitas meter listrik di rumah,” ucap Achmadi. MC Kalsel/Rns

Mungkin Anda Menyukai